⋅ Galeri Foto ⋅ Advertorial
   
 
Wadanramil 02/SB Bersama Kapolsek Sawah Besar Meninjau Kampung Tangguh Jaya, Di Wilayah Sawah Besar
Rabu, 20-01-2021 - 20:12:32 WIB
TERKAIT:
   
 

 


JAKARTA-- Camat Sawah Besar Prasetyo Kurniawan, Wadanramil 02/SB Kapten Inf Amin bersama Kapolsek Sawah Besar Kompol Eliantoro Jalmaf meninjau Kampung Tangguh Jaya, di Sekretariat RW 01, Jalan Dwi Warna Dalam, Kelurahan Kartini, Sawah Besar, Jakarta Pusat.


Dalam kunjungannya, Tiga Pilar Kecamatan tersebut, menyerahkan bantuan sembako kepada warga yang sedang isolasi mandiri (isomand) Komunikasi dengan warga dilakukan dengan cara vidiocall dengan warga di depan kediaman warga isomand. Kampung Tangguh Jaya ini sebagai sarana percontohan kawasan dalam penanganan masalah virus corona atau Covid-19 untuk memutus mata rantai virus, sehingga warga masyarakat di lingkungan tersebut dapat lebih faham dan mengerti bahaya dan dampak virus.


Sementara itu, Dandim 0501/JP BS Kolonel Inf. Luqman Arief, menyampaikan kami bersinergi TNI-Polri dan Pemda bahu membahu dalam masalah penanganan pandemi Covid-19, di wilayah binaan kami di setiap penjuru kecamatan hingga kelurahan. "Di Kampung Tangguh ini, lanjutnya sebagai kawasan percontohan dilengkapi dengan sarana isolasi mandiri, kebun untuk menanam sayuran dan kolam ikan," kata Luqman, Rabu (20/1).


Jadi sarana disini sudah lengkap selain sebagai tempat isolasi mandiri, juga ada kebun dan kolam ikan sebagai ketahanan pangan bagi warga di lingkungan binaan ini. Dandim berharap warga masyarakat juga ikut terus berperan serta dalam penanganan Covid-19, dengan menerapkan protokol kesehatan selama pandemi sesuai aturan pemerintah yaitu, memakai masker, mencuci tangan dan menjauhi kerumunan. (dade)




 
Berita Lainnya :
  • Wadanramil 02/SB Bersama Kapolsek Sawah Besar Meninjau Kampung Tangguh Jaya, Di Wilayah Sawah Besar
  •  
    Komentar Anda :

     
     
    Bappeda Kampar Gelar FKP Ranwal RKPD 2024
     
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Sumatera
    + Jabar
    + Riau
    + Infrastruktur
     
     

     

     
    + Ekbis
    + Cityzen
    + Siaran Pers
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 HKindonesia.com - Harian Kita Indonesia - Membangun untuk Indonesia, all rights reserved