⋅ Galeri Foto ⋅ Advertorial
   
 
PERINGATAN HARI SANTRI NASIONAL DI KABUPATEN CIAMIS
Selasa, 22-10-2024 - 22:17:42 WIB
TERKAIT:
   
 

Andang Firman, menyambut rombongan kirab Resolusi Jihad dalam rangka peringatan Hari Santri Nasional 2024 di halaman Pendopo Kabupaten Ciamis, Senin (22/10). Kirab ini telah menempuh perjalanan dari Kecamatan Panjalu hingga tiba di Pendopo.


Dalam sambutannya, Andang mengungkapkan rasa syukur atas terlaksananya kegiatan ini.


“Kirab ini menjadi simbol semangat juang dan nasionalisme para santri serta memperkuat ukhuwah Islamiyah dan wathaniyah,” ujarnya.


Andang juga menyampaikan pentingnya momen Hari Santri Nasional untuk mengenang perjuangan para pahlawan, terutama dari kalangan ulama, kiai, dan santri dalam memperjuangkan kemerdekaan.
Peringatan Hari Santri tahun 2024 ini merupakan momentum refleksi eksistensi santri sebagai penjaga negeri, jelasnya.


Kegiatan kirab yang berlangsung sejak 20 Oktober tersebut juga sebagai bentuk penghormatan terhadap fatwa Resolusi Jihad yang dikeluarkan oleh para ulama pada 22 Oktober 1945.


Resolusi ini menggerakkan kaum santri untuk berjihad dalam mempertahankan kemerdekaan, yang kemudian memicu peristiwa 10 November 1945 yang diperingati sebagai Hari Pahlawan.


Tema Hari Santri Nasional 2024 adalah “Menyambung Juang, Merengkuh Masa Depan”, yang diharapkan mampu membangkitkan semangat juang santri dalam menghadapi tantangan zaman, termasuk krisis ekonomi dan pangan akibat perang global saat ini.
Semangat Hari Santri harus relevan dengan tantangan-tantangan yang dihadapi saat ini,” tambah Andang.


Kegiatan kirab ini dihadiri oleh sejumlah pimpinan lembaga, tokoh agama, pimpinan pondok pesantren, serta peserta kirab dan tamu undangan.


Acara berlangsung khidmat dan diakhiri dengan doa bersama untuk mengenang para pahlawan yang telah syahid dalam perjuangan demi kemerdekaan dan syiar Islam di Indonesia.
“Semoga para pahlawan kita, terutama ulama, kiai, dan santri yang telah gugur, diberikan tempat terbaik di sisi Allah SWT,” pungkasnya.


Semantara itu, Ketua PCNU Kabupaten Ciamis, Arief Ismail Choas, juga turut memberikan pernyataannya terkait pentingnya memperingati Hari Santri Nasional sebagai momen untuk mengingat sejarah perjuangan para ulama.




 
Berita Lainnya :
  • PERINGATAN HARI SANTRI NASIONAL DI KABUPATEN CIAMIS
  •  
    Komentar Anda :

     
     
    Bappeda Kampar Gelar FKP Ranwal RKPD 2024
     
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Sumatera
    + Jabar
    + Riau
    + Infrastruktur
     
     

     

     
    + Ekbis
    + Cityzen
    + Siaran Pers
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 HKindonesia.com - Harian Kita Indonesia - Membangun untuk Indonesia, all rights reserved